Teknik Sipil dan Besarnya Peluang Dalam Dunia Kerja

Bagikan:

Teknik Sipil

Teknik sipil merupakan cabang ilmu teknik yang mempelajari tentang bagaimana merancang, membangun, merenovasi bagunan dan infrastruktur, dan pastinya mencakup keselamatan mahluk hidup dan ekosistem alam. Teknik sipil memiliki ruang lingkup ilmu pengetahuan yang luas. Ilmu tersebut mencakup antara lain matematika, fisika, kimia, biologi, geologi, hingga teknologi komputer yang semuanya memiliki peran masing-masing. Teknik sipil berkembang sejalan dengan kemajuan peradaban manusia, hingga bisa dikatakan ilmu ini dapat merubah isi dunia.

Bidang dan Cabang Teknik Sipil

1. Struktur. Bidang yang mempelajari masalah struktural, mulai dari bahan hingga sistem struktur yang digunakan untuk konstruksi. Suatu bentuk bangunan dapat dibuat dari beberapa pilihan jenis material seperti baja, beton, kayu, kaca atau material lainnya. Masing-masing bahan ini memiliki karakteristiknya sendiri. Ilmu struktur mempelajari sifat-sifat bahan sehingga pada akhirnya dapat dipilih bahan mana yang cocok untuk jenis bangunan. Dalam bidang ini, dibahas secara mendalam hal-hal yang berkaitan dengan perencanaan struktur bangunan, jalan, jembatan, terowongan dari konstruksi pondasi hingga bangunan siap pakai.

2. Geoteknik. Bidang yang mempelajari struktur dan sifat berbagai jenis tanah dalam menopang suatu bangunan yang akan berdiri di atasnya. Ruang lingkupnya dapat berupa penyelidikan lapangan yang merupakan penyelidikan terhadap kondisi tanah suatu daerah dan diperkuat dengan penyelidikan laboratorium.

3. Manajemen Konstruksi. Bidang yang mempelajari masalah-masalah dalam proyek konstruksi yang berkaitan dengan ekonomi, penjadwalan pekerjaan, pengembalian modal, biaya proyek, semua hal yang berkaitan dengan undang-undang bangunan dan izin untuk menyelenggarakan pekerjaan di lapangan sehingga bangunan diharapkan menjadi selesai tepat waktu.

4. Hidrologi/Bangunan Air. Bidang yang mempelajari air, termasuk distribusi, kontrol dan masalahnya. Bidang ini mencakup antara lain cabang hidrologi air (berkaitan dengan cuaca, curah hujan, debit air sungai, dll), hidrolika (sifat material air, tekanan air, daya dorong air, dll) dan struktur air seperti seperti pelabuhan, bendungan, irigasi, waduk/bendungan, dan kanal.

5. Teknik Lingkungan. Cabang yang mempelajari masalah dan isu lingkungan. Cabang ini meliputi antara lain penyediaan sarana dan prasarana air bersih, pengelolaan limbah dan air kotor, pencemaran sungai, pencemaran suara dan udara hingga teknik sanitasi.

6. Transportasi. Bidang yang mempelajari sistem transportasi dalam perencanaan dan pelaksanaannya. Bidang ini meliputi antara lain pembangunan dan pengaturan jalan, pembangunan bandar udara, terminal, stasiun dan pengelolaannya.

Leave a Comment

error: Ayo kembangkan literasimu dengan parafrase :)